Filsafat Ilmu Pengetahuan
Antara pengetahuan dengan pengetahuan ilmiah terdapat
perbedaan. Apa yang dimaksud dengan pengetahuan? Pengetahuan ialah ide atau
gagasan yang dimiliki manusia tentang dunia dan semua isinya, sedangkan
pengetahuan ilmiah adalah jenis pengetahuan yang mempunyai cara dan sistematika
tertentu. Menurut Thomas Huxley, inti sains tidak lebih dari akal sehat yang
terlatih dan tertata.
Menurut Calne, perbedaan antara pengetahuan dan
pengetahuan ilmiah terletak pada seorang veteran dan seorang prajurit baru dan
metode ilmiah berbeda dari akal sehat, seperti perbedaan antara serangan
seorang prajurit yang memiliki senjata dan teknologi modern dengan serangan
primitive yang bersenjata pentungan.
Menurut Van Melsen, ciri-ciri yang dimiliki pengetahuan
ilmiah, antara lain:
1.
Metodis (memiliki metode (logis dan
koheren) sebagai dasar pembenaran (justifikasi) teorinya).
2.
Memiliki sistem (sistematis).
3.
Universal (berlaku di mana saja).
4.
Objektif/intersubjektif.
5.
Progresif (dinamis, teori bersifat
tentatif).
6.
Dapat digunakan (ada kaitan antara teori
dengan praktik).
7.
Tanpa pamrih (Prinsip ilmu demi ilmu).
Menurut
Robert Merton, metode ilmiah memiliki ciri-ciri, antara lain:
1.
Universalisme.
2.
Komunisme.
3.
Ketanpa-pamrihan.
4.
Skeptisisme.
5.
Terorganisir.
Apa yang dimaksud
dengan metode ilmiah? Metode ilmiah adalah hasil eksperimen yang telah
dilakukan manusia dalam waktu yang cukup lama.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar